Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan SH mengatakan memasuki triwulan keempat APBD Kubu Raya tahun anggaran 2010, seluruh program pembangunan yang terdapat di dalamnya sudah terlaksana sekitar 61 persen.
"Memasuki triwulan keempat dan telah dibahasnya APBD Perubahan Kabupaten Kubu Raya tahun anggaran 2010, sebesar 61 persen anggaran telah diserap untuk proses pemerintahan di Kubu Raya yang ada di seluruh SKPD mulai dari dinas hingga kecamatan," kata Muda, di Kecamatan Sungai Raya, Senin, 11/10 kemarin.
Lanjutnya, APBD Kabupaten Kubu Raya tahun anggaran 2010 yang telah disahkan oleh DPRD Kubu Raya akhir tahun lalu sebesar Rp.567.104.460.301,00,- dan telah direalisasikan hingga triwulan ketiga lalu mencapai Rp.339.530.876.835,00,- dan sisanya Rp.227.573.583.466,00,- atau 59,87 persen, ditambah realisasi yang sudah berjalan beberapa hari terakhir, jumlahnya telah mencapai 61 persen.
Muda menjelaskan, sebagian besar dana yang belum direalisasikan tersebut juga ada pada Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan yang diperuntukkan pembangunan 80 lokal perpusatakaan.
"Untuk pengelolaan DAK Pendidikan ini, ada perubahan dari swakelola menjadi sistem lelang. Jadi kita masih menunggu petunjuk teknis dari Pemerintah Pusat, dalam hal ini Kementerian Pendidikan, jadi ini bukan kelalaian kita, kalau petunjuk itu sudah ada, jelas hal ini akan kita realisasikan secepatnya," jelas Muda.
Di sisi lain, sebagai perbandingan anggaran tahun lalu, realisasi APBD Kubu Raya mencapai 98.17 persen, untuk itu Muda berharap untuk tahun ini, realisasinya paling tidak bisa setara dengan tahun lalu.
Humas Sekretariat Daerah
Kabupaten Kubu Raya