www.antarakalbar.com

http://antarakalbar.com/
Menjadi "Sahabat Rakyat Kecil" bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, perlu pengorbanan dan keikhlasan dalam bertindak dan mengambil suatu keputusan hati nuraniku selalu mengatakan untuk tetap bersahabat, karena aku bagian dari mereka akan kuabdikan diriku sebagai pejuanganmu menuju kebahagiaan bersama....
Powered By Blogger

Senin, 20 September 2010

RAKERNAS APKASI KE-2 BERJALAN LANCAR




SUNGAI RAYA. Rakernas Asosiasi Pemerintah Kabupaten se-Indonesia (Apkasi) ke-2 tahun 2010 yang berlangsung di Dangau Hotel Kubu Raya Jum’at (17/9) lalu berlangsung lancar. Sedikitnya 25 orang bupati dari seluruh Indonesia dan sejumlah Kepala SKPD hadir saat itu.
Korwil Apkasi Kalbar, Muda Mahendrawan menegaskan dalam agenda Rapat Dewan pengurus Pusat Apkasi sepenuhnya membahas persoalan hubungan antara Pemerintah Daerah (Pemda) dalam hal ini kabupaten dengan Pemerintah Pusat. “itu yang kita bahas selain pembahasan pengisian kekosongan struktur pengurus Apkasi yang lowong diantaranya sekretaris umum dan beberapa bidang lain” ujar Muda. Menurutnya, bukan hal-hal lain yang sebetulnya menjadi pokok bahasan, seperti adanya bantuan hukum kepada kepala daerah yang terlibat masalah hukum dan lainnya.
Meski bukan menjadi rangkaian pembahasan, namun Bupati Kubu Raya menjelaskan bahwa lembaga ini memang menyediakan jasa bantuan hukum. “Bukan berarti mereka pasang badan” tuturnya.
Muda memaparkan revisi UU no 32 tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah juga menjadi topik yang serius dibahas. “Ini erat kaitannya dengan pemerintahan daerah, sebab kita ingin agar dengan revisi itu adanya sinkronisasi antara program pemerintah daerah dengan pemerintah pusat supaya pembangunan di daerah cepat terealisasi.
Ketua umum Apkasi, Sujono mengatakan rapat tersebut dapat menjadi media untuk bertukar pengalaman dan informasi agar kepala daerah terhindar dari masalah hukum. “Melalui kegiatan ini, kita mesti meningkatkan kinerja kita sebagai kepala pemerintah daerah tentunya dengan mengikuti peraturan dan ketentuan hukum yang berlaku” ujar Sujono yang juga Bupati Pacitan, jawa Timur.
Menurutnya, banyak kepala daerah yang terbentur masalah hukum karena beberapa kebijakan yang dibuat bertentangan dengan ketentuan hukum dan peraturan pemerintah pusat yang berlaku. Untuk itu dibutuhkan kecerdasan khusus bagi kepala daerah untuk mengelola daerah dengan bersih dan jujur karena tidak ada lagi celah yang bisa dilihat secara terang oleh masyarakat.

Humas Sekretariat Daerah
Kabupaten Kubu Raya

Kamis, 16 September 2010

Silaturahmi di Kantor Bupati



SUNGAI RAYA. Meski PNS di lingkungan Pemkab Kubu Raya sudah mulai menjalankan aktifitas kerja seperti biasa, tetapi suasana lebaran masih terasa. Usai Apel pagi jum’at (17/9) Bupati beserta jajarannya bersilaturahmi dengan seluruh pegawai negeri sipil dimulai dari tingkatan staf hingga pejabat esselon II. Silaturahmi atau lebih dikenal dengan Halal bihalal yaitu dengan bersalaman dan saling bermaafan merupakan tradisi seusai libur lebaran dimana dalam setahun bekerja terdapat perbedaan pendapat, salah maupun khilaf. “Ketika kembali bekerja diharapkan ada suasana baru dan sikap yang positif diantara rekan kerja dengan saling bermaafan,” ungkap Iskandar Kepala Bagian Humas Sekretariat Daerah KKR.
Beberapa PNS terlihat sangat antusias untuk menyalami orang nomor satu di KKR itu. Antrian yang panjang tapi teratur satu persatu bersalaman memutar meskipun terlihat rintik hujan mulai turun. Yuni (27) mengaku senang bisa langsung bersalaman dengan Bupati dan Kepala SKPD lainnya. Bagi yang belum sempat berkunjung ke kediaman pejabat-pejabat KKR ini adalah momen yang tepat, lanjut Iskandar.
Usai silaturahmi Muda secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada ketiga orang Sekretaris Desa (sekdes), masing-masing yaitu Suprapto dan Sanusi dari Kecamatan Terentang dan Daeng Helmi dari Kecamatan Teluk Pakedai sebagai pegawai negeri sipil.

Humas Sekretariat Daerah
Kabupaten Kubu Raya

DEWAN PENGURUS APKASI RAPAT DI KUBU RAYA

SUNGAI RAYA. Meski Kubu Raya merupakan Kabupaten yang baru dimekarkan, tetapi telah dipercaya untuk menggelar agenda nasional yang dihadiri sebanyak 25 bupati yang ada di seluruh Indonesia yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Jum’at (17/9) yang membahas berbagai agenda penting, diantaranya pembahasan persiapan Rakernas VII Apkasi tahun 2011 yang akan dilaksanakan di Kalbar, tepatnya di Kabupaten Kubu Raya pada awal tahun 2011 mendatang, serta pemilihan sekretaris Umum Apkasi dan mengisi kekosongan posisi Dewan Pengurus Apkasi periode 2009-2013.
“Rapat tersebut digelar di Randayan resort Sungai Raya. kita akan memilih Sekretaris Umum Apkasi dan mengisi kekosongan posisi Dewan Pengurus Apkasi periode 2009-2013” ungkap Agus Supriadi, Asisten Pemerintahan Sekretariat Daerah KKR.
Bupati KKR, Muda Mahendrawan selaku Korwil Apkasi kalbar mengatakan untuk menunjang kelancaran pelaksanaan rapat Korwil Apkasi Kalimantan Barat siap memfasilitasi tempat dan waktu serta dukungan lainnya yang diperlukan.
“Terkait KKR menjadi tuan rumah dalam rakernas VII Apkasi tahun 2011, maka diperlukan pembahasan persiapan-persiapan dalam pelaksanaan Rakernas. Untuk itu jum’at (17/9) akan dilaksanakan rapat bersama 25 Bupati beserta rombongan dari masing-masing kabupaten yang ada di seluruh Indonesia,” kata Muda.
Muda menambahkan terpilihnya KKR menjadi tempat dilaksanakannya rakernas VII Apkasi tahun 2011 merupakan usulan dan gagasan pada saat acara Rakernas Apkasi di Madiun tahun lalu. Korwil Kalbar mengajukan agar Rakernas dilaksanakan di Kalbar.
“dalam pengajuan kita memberanikan diri mengajukan diri agar Rakernas dilaksanakan di wilayah luar Jawa. Alhamdulilah Korwil Kalbar dipercaya Apkasi pusat menjadi tuan rumah dan kita kita akan melakukan pembahasan persiapannya,” ungkap Muda.

Humas Sekretariat Daerah
Kabupaten Kubu Raya